Pabrikan asal Jepang tersebut mengikat Vinales dengan kontrak dua musim. Itu artinya, pebalap berusia 21 tahun ini akan berduet dengan Rossi hingga 2018.
"Sungguh kehormatan besar Yamaha Motor Co, Ltd mengumumkan perekrutan Maverick Vinales untuk membalap bersama Movistar Yamaha untuk musim 2017 dan 2018," demikian pernyataan resmi Yamaha,
"Vinales, yang saat ini berada di posisi kelima klasemen MotoGP, akan bermitra dengan pemegang 9 gelar juara dunia Valentino Rossi, yang perpanjangan kontraknya sudah diumumkan pada Maret lalu," lanjut pernyataan tersebut.
Penunjukkan Vinales sebenarnya tak terlalu mengejutkan. Kabar perekrutan Vinales sudah beredar kencang di media dalam beberapa hari terakhir.
Bahkan, Vinales dikabarkan sudah menandatangani kontrak pada akhir pekan lalu. Namun, Yamaha menunggu waktu yang pas untuk mengumumkannya secara resmi.
0 komentar:
Posting Komentar